Bandar Lampung – Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL) sukses menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Academic Writing dan Manajemen Referensi, yang diselenggarakan pada 3 – 4 November 2022 bertempat di Aula FUSA.
Kegiatan ini menghadirkan narasumber Dr. Ratu Vina Rohmatika, M.Pd. Dosen IAIN Metro dan Iip Sugiharta, M.Si. Dosen UIN Raden Intan Lampung, diikuti oleh 70 mahasiswa dari 7 Program Studi yaitu Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, Pemikiran Politik Islam, Studi Agama-agama, Akidah dan Filsafat Islam, Tasawuf dan Psikoterapi, Psikologi Islam, dan Sosiologi Agama.
Dekan diwakili oleh Wakil Dekan I, Dr. Suhandi, M.Ag, berikan sambutan serta membuka Bimtek Academic Writing dan Manajemen Referensi.
Wakil Dekan I menyampaikan di era sekarang mahasiswa dituntut untuk bisa menulis karya Ilmiah baik berupa jurnal, esai dan juga buku. Apalagi saat ini FUSA sudah menerapkan penulisan jurnal sebagai tugas akhir untuk menyelesaikan studi selain Skripsi.
“Maka dari itu Bimtek ini sangat perlu untuk proses pembelajaran mahasiswa dalam menulis karya ilmiah. Saya berharap mahasiswa dapat mengikuti Bimtek sampai selesai, agar mendapatkan ilmu bagaimana menulis karya ilmiah yang baik dan benar. Terakhir harapan saya dengan diadakan Bimtek ini banyak mahasiswa yang menulis karya ilmiah sebagai tugas akhir untuk menyelesaikan pendidikan di UIN,” Ujarnya.
Selain itu, Ketua Pelaksana Dr. Kiki Muhammad Hakiki, M.A menyampaikan tujuan Bimtek ini untuk menambah wawasan mahasiswa dalam menulis karya ilmiah dan penggunaan manajemen referensi Mendeley.
Sementara, dalam paparannya, narasumber memberikan materi Manajemen Referensi terkait Mendeley. Narasumber juga mengajarkan mahasiswa cara membuat jurnal dengan memberikan tugas ke mahasiswa, kemudian dievaluasi dan dibahas bersama tulisan mahasiswa tersebut. (RS)